Berita


Dua Pendidik MIN 2 Sinjai Ikuti Pembukaan PPG Daljab Transformasi 2025 Angkatan 1


Sinjai Utara (MIN 2) – Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan (Daljab) Transformasi Tahun 2025 resmi dibuka pada Senin (10/03/2025) pagi. Pembukaan ini disiarkan secara daring melalui kanal YouTube resmi dan diikuti oleh ribuan peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Dua pendidik dari MIN 2 Sinjai, Milkhatul Hasanah dan Sitti Zakiah, turut serta dalam program ini sebagai bagian dari upaya peningkatan kualitas tenaga pendidik.

Milkhatul Hasanah mengungkapkan bahwa dalam sesi pembukaan, penyelenggara menjelaskan konsep baru yang diterapkan tahun ini, yaitu PPG Daljab Transformasi +. Model pembelajaran ini mengandalkan Learning Management System (LMS) yang memungkinkan peserta untuk belajar secara mandiri dengan pendampingan. Seluruh informasi mengenai program, termasuk berita, proses daftar ulang, serta tahapan pembelajaran berbasis LMS, dapat diakses melalui laman https://ppg.kemenag.go.id/.

"Laman ini sangat membantu peserta karena berisi berbagai informasi penting, mulai dari berita hingga sistem pembelajaran yang mencakup pendalaman materi hingga Uji Kompetensi Mahasiswa PPG (UKMPPG)," jelas Milkhatul Hasanah.

Setelah sesi pembukaan, kegiatan pembelajaran berbasis LMS untuk PPG Daljab Angkatan 1 akan segera dimulai dengan jadwal sebagai berikut:

1. Orientasi mahasiswa: 10 Maret 2025  
2. Modul Profesional: 11-21 Maret 2025  
3. Modul Pedagogik: 22-31 Maret 2025  
4. Modul Lokakarya dan PPL: 7-17 April 2025  
5. Induksi dan Tryout: 18-22 April 2025  
6. Unggah video pembelajaran: 23 April 2025  
7. Uji Kinerja: 24-30 April 2025  
8. Uji Pengetahuan: 2-3 Mei 2025  
9. Pengumuman Kelulusan: 9 Mei 2025  
10. Pembagian Sertifikat: 15 Mei 2025 

Bagikan :

Pencarian

Pengumunan Online

Banner

Kontak

Alamat :

Jl. Slamet Riyadi Kelurahan Lappa, Kec. Sinjai Utara

Telepon :

085343580949 - 085242579126

Email :

minduasinjai@gmail.com

Website :

minduasinjai.sch.id

Media Sosial :

Facebook

Mindua Sinjai