Berita


Serunya Praktik Magnet, Peserta Didik Kelas V-B Digital MIN 2 Sinjai Belajar Sains Lewat Eksperimen Menarik


Lappa, Sinjai Utara (MIN 2) -  Peserta didik Kelas V-B Digital Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Sinjai melaksanakan praktik pembelajaran mengenai materi "Apa dan Untuk Apa Magnet Diciptakan?" sebagai bagian dari mata pelajaran IPAS. Kegiatan yang bertempat di kelas ini bertujuan untuk memperkenalkan konsep dasar magnet dan kegunaannya kepada peserta didik melalui metode praktik langsung, Sabtu (05/10/2024).

Dalam praktik ini, peserta didik menggunakan beberapa alat dan bahan sederhana seperti magnet, beras, biji-bijian, paku, jarum, ranting kayu, tanah, kerikil, serta serbuk besi (jika tersedia). Langkah-langkah percobaan dimulai dengan mencampurkan berbagai bahan tersebut di atas kertas putih, lalu peserta didik menggerakkan magnet untuk mengamati benda-benda apa yang bereaksi terhadap magnet. Tantangan utama dalam praktik ini adalah bagaimana cara mengambil benda-benda besi seperti paku atau jarum tanpa menyentuhnya secara langsung, menggunakan magnet sebagai alat bantu.

Setelah praktik selesai, Peserta didik menjawab beberapa pertanyaan dari Sitti Hajrah, guru kelas V-B Digital. Dalam sesi tanya jawab ini, Sitti Hajrah menjelaskan pentingnya pemahaman tentang magnet dan aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari. 

"Kegiatan ini memberikan pemahaman kepada siswa tentang bagaimana magnet bekerja. Melalui praktik langsung, mereka dapat melihat dan merasakan sendiri efek dari kekuatan magnet, dan bagaimana hal ini berhubungan dengan benda-benda di sekitar mereka," jelas Sitti Hajrah. (Miyl Kha)



Penulis : Milkhatul Hasanah

Bagikan :

Pencarian

Pengumunan Online

Banner

Kontak

Alamat :

Jl. Slamet Riyadi Kelurahan Lappa, Kec. Sinjai Utara

Telepon :

085343580949 - 085242579126

Email :

minduasinjai@gmail.com

Website :

minduasinjai.sch.id

Media Sosial :

Facebook

Mindua Sinjai