Guru Kreatif MIN 2 Sinjai Cetak Prestasi Nasional di Acer Smart School Awards 2025
Sinjai (Kemenag Sinjai) - Salah seorang Pendidik berprestasi dari MIN 2 Sinjai, Milkhatul Hasanah, berhasil mengharumkan nama Madrasah dan Kabupaten Sinjai Provinsi Sulawesi Selatan setelah terpilih sebagai Finalis Acer Smart School Awards 2025 pada kategori Guru atau Dosen Kreatif jenjang SD/MI. Prestasi ini diumumkan melalui daftar resmi finalis yang dirilis oleh penyelenggara kompetisi tersebut. Dalam kategori ini, Milkhatul Hasanah menjadi salah satu dari lima pendidik kreatif yang mewakili berbagai sekolah dasar dan madrasah di Indonesia, bersama finalis lainnya dari Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Kalimantan Timur.
Pemilihan finalis dilakukan melalui proses seleksi yang ketat, objektif, dan transparan oleh tim juri profesional. Seluruh tahapan seleksi dievaluasi secara menyeluruh berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan, tanpa adanya intervensi dari pihak mana pun. Dengan lolosnya Milkhatul Hasanah sebagai finalis nasional, MIN 2 Sinjai kembali menunjukkan komitmennya dalam mendorong kreativitas pendidik dan inovasi pembelajaran di era digital.
Atas pencapaiannya, Milkhatul Hasanah menyampaikan rasa syukur dan harapannya bagi pengembangan pendidikan di madrasah.
“Ini adalah amanah sekaligus motivasi bagi saya untuk terus berinovasi dalam pembelajaran. Saya percaya bahwa kreativitas guru akan berdampak langsung pada semangat belajar peserta didik. Semoga pencapaian ini bisa menjadi inspirasi bagi rekan-rekan pendidik lainnya di MIN 2 Sinjai untuk terus bergerak dan berkarya,” ujar Milkhatul Hasanah, Kamis (13/11/2025)
Terpilihnya Milkhatul Hasanah sebagai finalis nasional menjadi bukti bahwa MIN 2 Sinjai terus mendorong pengembangan kompetensi guru dan inovasi pembelajaran di era digital. (IN)
Penulis : Ismi Novita


