MIN 2 Sinjai Gelar Upacara, Roswati Berikan Semangat kepada Peserta Didik untuk Menghadapi Tahun Ajaran Baru
Lappa, Sinjai Utara (MIN 2) - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Sinjai menggelar upacara yang diikuti oleh seluruh peserta didik dan pendidik. Bertindak selaku pembina upacara, Roswati memberikan semangat kepada peserta didik untuk menghadapi tahun ajaran baru dengan penuh percaya diri. Senin, (28/7/2025)
Dalam amanatnya, Roswati menekankan pentingnya semangat belajar bagi peserta didik, terutama bagi yang baru memasuki kelas 1.
"Semoga semua anak-anakku dapat giat belajar dan mencapai prestasi yang membanggakan," ujarnya.
Sementara itu, Roswati juga memberikan motivasi kepada peserta didik kelas 6 untuk lebih rajin belajar dan mempersiapkan diri menghadapi ujian.
"Tidak terasa, ujian bagi kelas 6 menghitung bulan saja, maka dari itu, mari anak-anakku tingkatkan semangat belajar untuk mencapai hasil yang maksimal," tambahnya. (Nihan)
Penulis : Yusniar
Editor : Milkhatul Hasanah


